Afiks

From Glottopedia
Revision as of 15:26, 9 June 2024 by Ulisng (talk | contribs)
Jump to navigation Jump to search

Afiks

Definisi

Menurut KBBI, Afiks merupakan bentuk terikat yang dapat mengubah makna gramatikal apabila ditambahkan pada dasar atau bentuk dasar. Afiks biasanya berupa morfem terikat yang tidak dapat berdiri sendiri dan selalu hadir sebagai bagian dari sebuah kata. Apabila Afiks berdiri tanpa sebuah bentuk dasar, maka muncul makna yang ambigu dari aspek semantik. Dalam kata lain, afiks merupakan suatu bentuk linguistik yang memiliki peran sebagai imbuhan. Dasar atau bentuk dasar merupakan elemen yang menjadi tempat melekatnya afiks.

Proses pembubuhan afiks pada sebuah dasar atau bentuk dasar baik dalam bentuk tunggal maupun kompleks disebut afiksasi. Elemen yang terlibat dari afiksasi adalah dasar atau bentuk dasar, afiks, dan makna gramatikal yang dihasilkan. Proses tersebut dapat bersifat inflektif, yang mana afiksasi tidak mengubah kelas kata, serta bersifat derivatif, ketika hasil afiksasi mengubah kelas kata.

Klasifikasi

Terdapat berbagai jenis afiks yang diklasifikasikan berdasarkan posisi dan fungsinya dalam kata. Berikut adalah beberapa jenis afiks: Berikut adalah terjemahan kata-kata tersebut ke dalam bahasa Indonesia:

  1. Prefiks
  2. Sufiks
  3. Infiks
  4. Sirkumfiks
  5. Adfiks
  6. Postfiks
  7. Antefiks
  8. Duplifiks
  9. Ambifiks
  10. Interfiks
  11. Simulfiks
  12. Konfiks
  13. Introfiks
  14. Suprafiks